Pasangan HeVi Berkomitmen Mewakafkan Hidupnya untuk Masyarakat Landak Jika Terpilih

LANDAK – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Landak, Heri Saman dan Vinsensius, berjanji akan mewakafkan hidup mereka untuk masyarakat jika terpilih dalam pemilihan mendatang. Dalam kampanye mereka, keduanya menekankan komitmen untuk membawa perubahan yang signifikan di bidang infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat landak.

Heri Saman menyatakan, “Kami akan mengabdikan diri sepenuhnya untuk masyarakat Landak, berusaha menjembatani kebutuhan dan aspirasi mereka.” ujarnya.

Vinsensius menambahkan, mereka bertekad untuk menjadi pelayan masyarakat yang dekat dan responsif terhadap isu-isu yang dihadapi oleh rakyat.

Dengan visi yang jelas dan semangat pengabdian, pasangan HeVi siap untuk menciptakan perubahan positif dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Landak.

Heri Saman-Vinsensius, secara aktif melaksanakan kampanye dengan dua pendekatan, yakni kampanye dialogis terbuka dan blusukan ke masyarakat. Pada Senin, 28 Oktober 2024, pasangan yang dikenal dengan sebutan “HeVi” membagi wilayah kampanye di Dapil 1 yang mencakup Kecamatan Ngabang dan Jelimpo, serta Dapil 4 yang meliputi Kecamatan Menyuke, Banyuke Hulu, dan Meranti untuk kampanye dan nanti di dapil 5.

Strategi pembagian wilayah ini bertujuan untuk menarik perhatian masyarakat dengan cara yang berbeda. Vinsensius memilih untuk turun langsung ke lapangan dengan kampanye blusukan di Dapil 1, berinteraksi dengan masyarakat secara langsung.

Sementara itu, Heri Saman melaksanakan kampanye tatap muka di Dapil 4, menyampaikan visi, misi, serta program-program yang direncanakan, sesuai arahan Presiden Jokowi dalam pertemuannya di Solo.

Dalam berbagai kesempatan, Heri Saman dan Vinsensius, saat di konfirmasi, senin (28/10/24) malam mengungkapkan komitmen mereka untuk membawa perubahan di Kabupaten Landak, terutama dalam bidang infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat.

Heri Saman menyatakan, “Jika masyarakat memberi mandat kepada kami, kami akan mengabdikan diri sebagai pelayan masyarakat dan selalu dekat dengan mereka, tanpa ada jurang pemisah antara pemimpin dan rakyat.”, ujarnya.

Vinsensius, yang telah melepaskan jabatannya sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Landak, menegaskan komitmennya untuk menghadirkan perubahan signifikan bagi masyarakat dalam lima tahun ke depan, yang sejalan dengan program pemerintah pusat.

Pasangan HeVi bertekad untuk bekerja keras dan melayani masyarakat Kabupaten Landak, bahkan mengorbankan waktu dan tenaga demi kemajuan daerah, tambah Vinsensius (Yohanes)

By admin

Menyajikan Berita Akurat,Akuntabel, Terpercaya

Baca juga: