LANDAK – Pj. Bupati Landak, Dr. Gutmen Nainggolan, bersama Pj. Ketua TP-PKK Kabupaten Landak, menghadiri pelantikan 40 anggota DPRD Kabupaten Landak untuk periode 2024-2029. Acara tersebut berlangsung di Kantor DPRD Landak pada Senin, 30 September 2024.
Dalam sambutannya, Gutmen menyatakan bahwa pelantikan ini menandai puncak dari rangkaian pemilu 2024, yang merupakan bagian penting dari penerapan demokrasi di Indonesia. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Landak, saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah menggunakan hak konstitusional mereka,” ungkapnya.
Pj. Bupati juga memberikan apresiasi kepada KPU, Bawaslu, TNI, Polri, media, dan seluruh masyarakat yang telah berkolaborasi untuk menyukseskan pemilu dengan lancar. Ia menekankan pentingnya sinergi antara DPRD dan kepala daerah agar dapat lebih responsif dalam mendukung agenda pemerintah.
Gutmen berharap agar anggota DPRD yang baru dilantik dapat berperan aktif dalam mengawal proses Pilkada 2024, dari tahap awal hingga pelantikan. “Suksesnya Pilkada bukan hanya tanggung jawab penyelenggara, tetapi juga tanggung jawab kita semua,” tegasnya.
Acara pelantikan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Plh. Sekda Landak, Kapolres Landak, perwakilan Kodim 1210 Landak, Kepala OPD, serta undangan lainnya. Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik bagi DPRD Landak dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya. (yohanes)