LANDAK – Salah satu pasien keluarga kurang mampu Dusun Kuang desa Sempatung kecamatan Air Besar jum’at (28/6/24) tadi siang yang baru saja keluar dari RSUD Landak mendapat penjemputan pulang ke rumah orang tuannya di kampung Sepangah Kecamatan Air Besar oleh pelayanan ambulance gratis dari relawan Yulius Aho.


Alvin Efendra anak berusia 1 bulan yang merupakan anak dari Daud Ari dan Susilia yang dirawat dari rumah sakit pukesmas Entikong dan di rujuk ke RSUD landak yang menderita sakit deman dan kejang-kejang yang sudah dinyatakan sembuh oleh pihak RSUD Landak pulang dan dijemput melalui mobil ambulance gratis Relawan Yuro.
Orang tua pasien Alvin Efendra menceritakan pada hariansorotpost.com bahwa mereka tidak memiliki kartu BPJS kesehatan untuk melakukan pengobatan anaknya yang berusia 1 bulan lebih  karna berkat pertolongan Tuhan dan karna campur tangan Tuhan, keluarga Daud Ari bisa pulang kerumah yang di jemput oleh Relawan Yulius Aho melalui mobil ambulance gratis.
“saya sangat berterima kasih kepada Relawan Yulius Aho yang menolong kami bisa pulang ke rumah orang tua kami di kampung sepangah, trima kasih Pak Yulius Aho dan Relawan Yuro, ” ujar Daud Ari.
Herman merupakan Supir mobil ambulance gratis relawan Yuro menerangkan pada media ini, pasien dan kedua orang tuanya langsung di antar ke kampung sepangah dan tidak dipungut biaya sepeserpun dari Relawan Yuro dan ini betul- betul gratis menolong warga yang kurang mampu, kata Herman.(Yohanes)

By admin

Menyajikan Berita Akurat,Akuntabel, Terpercaya

Baca juga: